Thursday, November 19, 2009

Percantik Tampilan Ubuntu

Pada posting kali ini saya mencoba membahas langkah-langkah untuk mempercantik tampilan Ubuntu atau bisa juga di praktekan di distro linux yang lain. Ngomong2 soal tampilan, saat ini banyak orang menilai tampilan GUI Mac Leopard lah yang paling indah atau Windows Vista yang mengagumkan, bagaimana dengan linux? Gak kalah Donk! Secara default, rata-rata distro linux memeiliki tampilan yang standar saja dan beberapa diantaranya sudah menyertakan efek Compiz Fusion.

Salah satu kelebihan compiz fusion yang saya ketahui adalah mampu berjalan di hardware yang lumayan tua. Saya pernah menginstal distro mandriva one 2008.1 di sebuah sistem Intel Pentium 4 3,06 Ghz, intel 865G, 256MB PC-2700 dan compiz fusion mampu berjalan dengan baik, perlu diingat, sistem diatas hanya menggunakan VGA onboard intel extreme graphics 2 yang performanya loyo di masanya. Vista Aero tentu tidak dapat berjalan di hardware tersebut diatas. Lho mas kok melenceng dari topik?! Katanya mo bikin cakep linux?!
Maaf,maaf keasyikan soalnya, oke langsung saja liat screenshot dibawah…


Cakep gak?? Kalo gak ya mungkin selera kita beda.. he….
Pertama, kita download theme untuk gnome di www.gnome-look.org kita bisa pakai theme GTK atau Emerald theme, kalau pake emerald jangan lupa instal dulu paket-paket yang berkaitan. Kedua kita instal dock nya seperti yang dibawah ini…


untuk menginstalnya, masuk ke teminal/konsole dengan catatn repository telah terkonfigurasi dengan baik. Ketik perintah seperti di bawah ini…
$ su
perintah untuk menjadi super user, setelah itu masukan passwordnya. Untuk menginstal dock, ketik perintah dibawah ini…
# apt-get install avant-window-navigator
setelah itu sistem akan menginstalnya, setelah selesai, kita bisa menambah icon quick launch-nya dengan mudah, cukup drag n drop saja. Untuk efek di dock-nya bisa kita pilih di preference-nya dan bisa di-custom sesuai selera, warna-warnanya pun bisa diganti. Berikutnya adalah menginstal aplikasi untuk menampung aplikasi mini yang mirip gadget di windows vista, linux punya gdesklets atau screenlets. Yang saya pakai diatas adalah screenlets. Cara instalnya sama seperti menginstal aplikasi dock sebelumnya, dengan perintah:
# apt-get install screenlets
maka screenlets terinstal di linux kita… gampang toh?? untuk screenlets yang akan ditampilkan bisa dikonfigurasi sesuai selera, jika ingin screenlets yang lain bisa kunjungi sius www.gnome-look.com. Sebenernya sie nginstall program gak perlu diketik-ketik segala di konsol, tinggal masuk ke synaptic package manager malah lebih gampang. Buat mas-mas ato mbak-mbak yang udah senior kasih kritik ya buat juniormu ini….


Tuh liat.. gak kalah deh ama si aero ato si leopard…. gak da salahnya nyobain linux yang free n bikin kita banyak belajar tentang bagaimana sebuah OS bekerja. Enjoy Ur Linux!

Good Luck

Exspost News

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation.

0 comments:

Post a Comment

 

Copyright @ 2013 Exspost News.

Designed by Templateify & Sponsored By Twigplay