Sunday, November 25, 2012

Iran Ejek Iron Dome Israel “Seonggok Besi Tak Berguna”

[imagetag]

Kepala Staf Angkatan Bersenjata Iran Brigjen Massoud Jazayeri memastikan sistem pertahanan rudal Iron Dome milik Israel, tidak akan mampu menahan gempuran rudal Iran.

â??Tidak ada Iron Dome yang tidak bisa kita hancurkan. Apa yang dikatakan tentang Iron Dome zionis itu hanya perang psikologis dan propaganda. Faktanya mereka tak bisa apa-apa,â?? klaim Jazayeri, dilansir Fars News, Jumat (02/11/2012).

Jazayeri juga yakin retorika ancaman Israel untuk melancarkan serangan terhadap Iran, yang menurutnya hanya bentuk psikologis belaka. â??Rezim di Tel Aviv tak mempunyai kemampuan militer untuk menyerang Iran, mereka terlalu lemah,â?? tegasnya.

Keyakinan Iran soal kemampuan Iron Dome Israel buatan Amerika Serikat itu terbukti lewat tes dalam operasi pesawat tak berawak milik Hizbullah ke wilayah pendudukan dan mampu melewati sistem radar canggih Israel.

Sistem Iron Dome Israel dan perisai rudalnya tidakb bisa mendeteksi dan menghancurkan pesawat tak berawak itu dan malah dijatuhkan oleh pesawat tempur Israel.

â??Mereka bilang Iron Dome hebat. Buktinya, pesawat tak berawak Hizbullah ditembak jatuh oleh jet tempur mereka. Sementara Iron Dome tak lebih hanya seonggok besi yang tak berguna,â?? ejek Jazayeri.

SUMBER

Exspost News

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation.

0 comments:

Post a Comment

 

Copyright @ 2013 Exspost News.

Designed by Templateify & Sponsored By Twigplay