Friday, October 26, 2012

Sepasang Monyet Huni Gedung DPRD

Surabaya, ON: Penghuni Gedung DPRD Kota Surabaya, Jawa Timur bertambah. Penghuni baru gedung itu, mendiami atap gedung. Penghuni baru itu entah datang dari mana. Namun, yang pasti mereka bukan manusia.
[imagetag]
Sejak beberapa hari ini, pegawai dan anggota DPRD Kota Surabaya dibuat terkesima dengan kemunculan sepasang monyet di gedung wakil rakyat itu. Kedua monyet berwarna abu-abu itu, muncul di atap gedung tanpa diketahui asal muasalnya.

Sepasang monyet yang itu, diperkirakan berjenis Macca Fascicularis alias Monyet Ekor Panjang. Namun, belum diketahui apakah sepasang monyet itu ada pemiliknya ataukah monyet dari hutan yang berpindah tempat ke kota.

Petugas keamanan gedung beberapa kali dibuat keawalahan dengan kehadiran sepasang monyet. Karena kedua monyet kerap berlaku iseng dan menggoda penghuni gedung.

Beberapa kali, monyet itu turun ke bawah dan mengambil batu untuk dilemparkan kembali ke bawah. Namun, saat akan ditangkap, kedua monyet kembali memanjat ke puncak atap gedung.

Berbagai cara dilakukan petugas keamanan gedung agar monyet pergi. Namun, meski diusir, keesokan harinya, sepasang monyet itu sudah terlihat kembali tengah duduk santai puncak atap gedung.

Karena dirasa tak sanggup lagi mengusir kedua monyet itu, petugas keamanan gedung pun membiarkan monyet menjadi penghuni baru Gedung DPRD Surabaya.

sumber

Exspost News

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation.

0 comments:

Post a Comment

 

Copyright @ 2013 Exspost News.

Designed by Templateify & Sponsored By Twigplay